Selasa, 08 Mei 2012

11_ADAB MENCARI ILMU

1.     Ikhlas: Seorang yang hendak menuntut ilmu harus berniat melakukan kegiatannya itu karena Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala.
2.    Diniatkan untuk menghilangkan ketidaktahuan (kebodohan) diri dan orang di lingkungannya.
3.    Hendaknya orang yang menuntut  ilmu berniat menjaga dan membela syari’at karena buku-buku  tidak mungkin membela syari’at.
4.    Lapang dada dalam perbedaan pendapat (yang mungkin terjadi).
5.    Mengamalkan ilmu yakni Tholibul ilmi berkewajiban mengamalkan ilmunya, baik dalam masalah aqidah, ibadah, akhlak, adab dan mu’amalah. Amal adalah buah hasil ilmu. Orang yang berilmu seperti pembawa senjata. Senjatanya bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi dirinya ataupun sebaliknya.
6.     Mengajak ke jalan Alloh Subhaanahu Wa Ta’ala. 
7.    Termasuk sikap hikmah bahwa  thalibul ilmi mendidik orang dengan akhlak yang menjadi perilakunya dan mengajak kepada agama Alloh  Subhaanahu Wa Ta’ala.
8.    Sabar ketika belajar. menghargai dan memuliakan ulama`(ahli ilmu)
9.     Berpegang teguh kepada Al Qur`an dan As Sunnah.
10.    Teliti dengan sumber dan isi ilmu yang akan dipelajari
11.   Bersemangat untuk memahami ayat dan hadits sesuai dengan yang dikehendaki Alloh  Subhaanahu  Wa Ta'ala dan rasul Nya  shallallaahu 'alaihi wa sallam. Atupun ilmu lainnya 
 
Sumber Bacaan: Al Ilmu Media Muslim INFO e-Books Project  Indonesia @ 1428 H/2007 M www.mediamuslim.info

Tidak ada komentar:

Posting Komentar